DOUBLE TAP

Canai, CURE, Ceneng-Ceneng..

Tadi sore sehabis pulang kuliah, seperti biasa mba Alstrojo mau sekali makan roti Canai Mahadir, lalu saya pun menemaninya karena sekalian pulang bareng..
Ternyata bukan kami berdua yang mau melahap roti Canai yang terkenal itu tapi ada Erbon, Rina, Sary, Ratna, Dayan, Sakinah Widy serta Ari yang ingin ikut berlahap ria di Mahadir..

Oiyaa, roti Canai Mahadir ini sudah lama berjual diri di pinggir jalan Perintis Kemerdekaan, tepatnya sebelum Mtos kalau dari arah UNHAS..
Dari dulu sebenarnya saya ingin sekali mencobanya, dari bulan puasa tahun lalu tepatnyaa.
Saya ingin sekali mencobanya, karena si "PR" Mahadir ini, Widya sangat pandai membuat lidahku ini ingin mencicipi roti Canai itu.

Akhirnya hari pun tiba, hari itu setelah selesai kuliah (selalu pulang kuliah) Meike merengek-rengek penasaran ingin sekali mencoba Canai, dan akhirnya saya pun iku tjuga karena sudah tak tahan ingin mencobanya..

Bersama kami pun menuju Mahadir, tentu saja ditemani oleh "PR" Mahadir, Widya..
Saat memesan saya dan meike bingung ingin pesan apa, dan Widya pun bilang "coba saja dulu roti Canainya, pake kuah Kari itu.. enak ji"
Oke, saya pun memesannya dan ikut memesan teh tarik dingin juga..
Setelah datang pesanan, saya dan Meike langsung melahapya, cicip sana sini, cicip pesanannya Widya yaitu roti Bom Madu yang manis gurih deperti Pancake..

Tidak selesai di hari itu perjalanan kuliner kami, hari-hari berikutnya pun kami saling mengajak ke Mahadir untuk mencicipi roti-roti khas India itu, oiyaa kenapa kami tidak pernah bosan ke tempat ini karena harganya sangaaaaaaaaatt MURAH dan rasanya itu loh, LAZIIIISS! :D

Sebagian teman angkatan (CURE) saya berhasil diajak oleh Widya untuk mencoba roti-roti enak itu, dan akhirnya tadi sore lah pengikut yang terbanyak dari hari-hari sebelumnya..

*maaf saya tidak ada bakat untuk mempromosikan sesuatu, namun jika ada yang ingin mencobanya, silakan saja langsung menuju Rumah Roti Canai Mahadir yang terletak di Perintis Kemerdekaan..
Rasa dan Harga dijamin, PUAS ! :D

picture on the spot:
***
korban dan pelaku :p

tareeeeeekkk baang tehnya :p

THIS IS IT :D *Canai (roti+kuah karinya) Bom Madu (Roti+Olesan Madu)

pengikut aliran enak :D

Roti Tissu yang enaaaaakk sekali dan manis kaya saya :P hoeks

pemesan dan pesanannya :D

2 komentar:

  1. Wah... saya baru beberapa hari yang lalu mencobanya. Itupun mengikut ajakan meike :p hihihi... ia “bom madunya” uenak dan murah meriah

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus